Sinopsis Drama Korea Terbaru Lovely Horribly ep 8
Pada malam yang sama di rumah sakit tempat Ki Eun-Young dirawat, penulis Ki menerima seorang tamu yang tak lain adalah Shin Yoon-A. Gadis itu datang untuk meminta penulis Ki menghentikan drama Kisah Cinta Hantu dihentikan mengingat begitu banyak tragedi yang terjadi sehubungan dengan drama itu. Yoon-A bahkan juga mengetahui tentang Dong-Cheol yang mencoba membunuh Philip dan ia juga mengetahui fakta baru dari penulis Ki bahwa asisten penulis Ki juga dibunuh oleh Dong-Cheol karena mencoba memperingatkan Philip akan bahaya yang akan menimpa Philip. Namun ada hal yang dirahasiakan oleh penulis Ki, bahwa ia bekerjasama dengan Dong-Cheol termasuk dalam membunuh asistennya sendiri karena mengetahui terlalu banyak rahasianya.
Shock setelah bertemu dengan Gon, Eul-Soon demam dan jatuh pingsan di pelukan Philip. Sung-Joong yang juga khawatir dengan Eul-Soon datang ke tempat gadis itu untuk memberikan obat namun ia mengurungkan niatnya karena melihat mobil Philip parkir di depan rumah Eul-Soon. Malam itu sambil menjaga Eul-Soon, Philip merenung dan teringat semua hal yang terjadi pada hidupnya dan menemukan bahwa keberuntungan yang selalu ia dapat sifatnya hanya sementara, setelah itu satu per satu orang terdekatnya pergi meninggalkan dia.
Kembali syuting untuk Kisah Cinta Hantu setelah peristiwa penembakan itu, Philip terlihat bersemangat. Ia juga minta pada PD Sung-Joong untuk membawa Eul-Soon kembali terlibat dalam drama itu namun Sung-Joong memiliki pikiran lain dengan niat baik dari Philip, mengira Philip sedang mempermainkan dan memanfaatkan Eul-Soon. Philip pun berjanji untuk menjaga jarak dan menjauhi Eul-Soon agar gadis itu bisa kembali bekerja sebagai syarat kepada Sung-Joong.
Mendengar berita kriminal di radio mobil yang berlokasi di daerah tempat tinggal Eul-Soon membuat Philip khawatir dengan keadaan gadis itu, ia pun segera meminta direktur Kang mengantarnya ke tempat Eul-Soon. Tiba disana ia melihat bayangan orang sedang menari-nari dari jendela Eul-Soon. Berpikir bahwa gadis itu menari dengan gembira karena telah diberitahu kabar baik dari PD Sung-Joong, Philip pun dengan tenang pulang ke rumahnya. Alangkah terkejutnya ketika ia tiba di rumah mendapati Eul-Soon ada di rumahnya untuk bekerja dan bertanya-tanya siapa yang tadi dilihatnya menari di rumah Eul-Soon.
Meski senang Eul-Soon kembali bekerja namun Philip teringat akan janjinya pada Sung-Joong untuk menjauhi Eul-Soon. Ia pun meminta gadis itu agar tidak tinggal di rumahnya namun Eul-Soon menolak ingin tetap di tempat Philip sesuai kesepakatan awal bahwa ia akan menulis di rumah Philip agar bisa memberi peringatan pada Philip jika ada hal yang membahayakan. Saat mereka berdua sedang berdebat, Yong Man memberitahu bahwa di depan ada PD Sung-Joong. Panik takut ketahuan oleh PD Sung-Joong bahwa Eul-Soon ada di rumahnya, Philip menyuruh gadis itu bersembunyi. Rupanya kedatangan Sung-Joong sebagai pemilik rumah memberitahu bahwa ia akan menempati rumah itu sebulan lagi setelah Philip pindah. Mencoba untuk membeli rumah itu namun Sung-Joong mengatakan bahwa ia tidak bisa menjual rumah itu karena sesungguhnya rumah itu bukan miliknya dan ia berniat akan mengembalikannya pada sang pemilik sebenarnya.
Esok hari Yoon-A datang ke rumah Philip, saat itulah ia melihat Eul-Soon keluar dari rumah Philip sambil mengendarai sepeda. Merasa kesal, Yoon-A berniat untuk menabrak Eul-Soon dengan mobilnya tapi ia mengurungkan niatnya. Sementara Philip sedang dalam perjalanan mendapat telepon dari Dong-Cheol yang sedang ketakutan karena terus dihantui oleh arwah asisten penulis Ki, Lee Soo Jung yang ia bunuh sebelumnya. Dong-Cheol minta tolong pada Philip, ia juga menyesal telah melakukan hal jahat pada Philip. Tiba-tiba saja sambungan telepon terputus, rupanya Dong-Cheol sedang digiring oleh arwah Lee Soo Jung ke tengah laut. Saat polisi dan Philip tiba di tempat kejadian, mereka tidak bisa menemukan Dong-Cheol hidup maupun tubuhnya jika saja ia telah mati.
Saat yang sama, penulis Ki melakukan wawancara di sebuah stasiun TV dan mengatakan bahwa ia adalah penulis asli Kisah Cinta Hantu dan ia mendapat inspirasi berdasarkan cerita dari Dong-Cheol yang sangat mendendam pada Philip. Mendengar kebohongan yang dikatakan Eun-Young membuat banyak orang terkejut terlebih lagi Eul-Soon yang tidak bisa menerima bahwa karyanya diakui oleh Eun-Young.
Kepergian Dong-Cheol membuat Philip berpikir bahwa keberuntungan yang ia peroleh itu justru membuat orang lain mengalami kemalangan. Ia menceritakan semua pada Eul-Soon dan meminta gadis itu untuk mejauh darinya agar selamat dan bisa tetap hidup. Eul-Soon justru merasa ini ada kaitannya dengan kalung jimat yang ia miliki dan tiba-tiba saja Eul-Soon membuang kalung itu ke laut.
Nama Pemain
Park Shi Hoo berperan sbg Yoo Philip / Yoo Eul-Chook
Song Ji Hyo berperan sbg Oh Eul-Soon
Lee Gi-Kwang berperan sbg PD Sung-Joong
Ham Eun-Jung berperan sbg Shin Yoon-A
Choi Yeo-Jin berperan sbg Ki Eun-Young
Jang Hyuk-Jin berperan sbg CEO
Ji Seung-Hyun berperan sbg Sa Dong-Cheol
Moo Soo-Bin berperan sbg Temannya Eul-Soon
Ha Dong-Hoon (cameo)